ANDA BERTANYA KAMI MENJAWAB : PRINSIP DOSIS PUPUK YANG MENYELAMATKAN POHON ANGGUR

Oleh : Ir. Suhendro Atmaja / Agro Business Development Manger

Semalam ada yang bertanya begini: “Ketika memberi pupuk tahap pembuahan apakah dilihat dari kondisi fisik pohon anggur umurnya atau ada ciri-ciri fisik dari pohon anggur?”

Pertanyaan ini kurang jelas bagi saya.   Tapi saya asumsikan; beliau sedang mencari tahu bagaimana menentukan “dosis” pemupukan yang tepat.   Jadi… mari kita bahas!

Saya dan Anda sepakat:

Foto 1. Buah Anggur Varietas Early Adora, Usia 1 Bulan

Setiap pohon anggur memiliki “kecepatan” tumbuh berbeda satu sama lain. Meskipun usia mereka sama, ditanam bersamaan, dan dirawat dengan cara yang persis sama. Tetap saja, masing-masing akan tumbuh dengan kecepatannya sendiri. Sementara, kebutuhan “nutrisi” antara pohon berukuran besar dengan yang kecil pasti berbeda.

Maka mudah untuk menyimpulkan:

Dalam melakukan pemupukan, baik untuk memacu pembesaran pohon (vegetatif), pembuahan (generatif), maupun pembesaran buah, dosis pupuk sangat ditentukan oleh ukuran pohon bersangkutan.

Meskipun…   Kondisi tanah, cuaca, kapasitas berbuah, dan lain-lain juga ikut menentukan. Tapi bagi pemula, terlalu rumit menggunakan aspek-aspek tersebut. Jadi, prioritaskan saja pada aspek pertama (ukuran pohon) untuk jalur aman.

Prinsip dalam pemupukan (khususnya pupuk kimia):

“Lebih baik dosisnya kurang, daripada berlebih.”   Kalo dosisnya kurang, tinggal ditambah. Dan kalo enggak ditambah pun, tidak ada efek negatif pada tanaman. Paling2 manfaat pupuk menjadi kurang terasa.  Tapi kalau berlebih…  Pohon akan sakit dan mengganggu pertumbuhan. Tidak hanya itu, media tanam juga menjadi rusak. Sementara, memulihkan pohon dan media tanam yang overdosis pupuk itu enggak mudah.  Saya pribadi:  Selalu menggunakan dosis pupuk kimia “serendah” mungkin pada kondisi apapun. Nanti setelah beberapa waktu tidak terlihat ada peningkatan hasil yang diharapkan, barulah saya tambah lagi dosisnya.  Itu “menyelamatkan” saya dari kekacauan yang disebabkan overdosis pupuk.

Foto 2. Buah Anggur Varietas Early Adora, Usia 2 Bulan

Dan seiring jam terbang…  Saya akan tahu; dosis yang paling sesuai dengan kebutuhan pohon anggur saya. Sehingga, saya bisa memberikan dosis tepat sasaran, tanpa perlu lagi menerapkan pendekatan di atas.   Semoga bermanfaat…